Bleachbit : Ccleaner-nya Linux

Bleachbit : Bersihkan file sampah di Linux

Komputermu kotor? Itu sudah biasa, bersihkan dengan kuas :-D. Lalu bagaimana jika yang kotor adalah Sistem Operasinya? Kalo di Windows kita biasa menggunakan Ccleaner buatan Piriform. Dan yang kita butuhkan disini adalah Ccleanernya Linux. Nama dari Software ini adalah Bleachbit, fungsinya untuk membersihkan file-file sampah yang ada di dalam Sistem terutama Linux.

Lalu apakah hanya untuk linux saja? Tidak, karena Bleachbit juga dapat diinstallkan di Sistem Windows. Tapi patut diakui yang terpopuler di windows adalah Ccleaner. Jika kita mau meneliti lebih dekat bedanya Ccleaner memiliki beberapa fitur seperti Uninstall program dan lainnya. Sedangkan Bleachbit sementara ini hanya dikembangkan untuk membersihkan cache dan file sampah yang tidak terpakai oleh sistem.

Download dan Instalasi Bleachbit 

Bleachbit dapat diunduh melalui SourceForge sedangkan untuk linux dapat diunduh di halaman download bleachbit linux.

Untuk instalasi sebagai contoh berikut cara instalasi Bleachbit di Ubuntu. Caranya buka terminal kemudian ketik perintah berikut:
sudo apt-get install bleachbit
berikan password user untuk instalasi
Bleachbit juga dapat diinstallkan di distro linux lainnya dengan nama paket "bleachbit".

selamat mencoba semoga bermanfaat..

Artikel Terkait

Latest

2 komentar

Write komentar
Yanuar
AUTHOR
24 Apr 2014, 23:05:00 delete

Wah baru tahu saya, terima kasih bisa dicoba bleachbit ini.

Reply
avatar
twin
AUTHOR
5 Jun 2014, 08:48:00 delete

Sama2 pak :-D
Lama blum update,
makasih utk kunjungannya..

Reply
avatar